-->

Kumpulan Makalah, Artikel dan Share Informasi

Pembangunan Waduk Bendo Sawoo Masih Menyisakan Masalah 30 KK

Meski di bangun dengan dana milyaran rupiah, namun pembangunan waduk bendo masih menyisakan masalah. 

Sekitar 30 KK yang ada di sekitar lokasi waduk belum mendapat uang pengganti secara utuh serta belum di relokasi. Sementara pembangunan waduk masih berjalan.
paringan.blogspot.com
Pembangunan waduk Bendo di Desa Bendo Kec. Sawoo Ponorogo menelan APBN hingga 651 milyar. Namun 30 KK tersebut belum mendapat kejelasan soal uang ganti rugi serta relokasi yang di janjikan, padahal pembangunan waduk tersebut sudah berjalan selama 3 tahun dan ditargetkan rampung pada 2019.

Warga yang terdampak mengaku, saat ini rumah mereka sudah di hancurkan untuk keperluan pembangunan waduk dan ganti rugi tanah dan bangunan masih belum diterima warga. Tak hanya itu warga terdampak saat ini tinggal di rumah ala kadarnya.

Pihak pelaksana proyek enggan memberikan keterangan terkait masalah ini. Mereka menuding Pemda Ponorogo yang harus bertanggung jawab terkait pembebasan lahan warga termasuk ganti rugi dan relokasi.

Dilansir : JTVmadiun
Labels: Info

Thanks for reading Pembangunan Waduk Bendo Sawoo Masih Menyisakan Masalah 30 KK. Please share...!

0 Komentar untuk "Pembangunan Waduk Bendo Sawoo Masih Menyisakan Masalah 30 KK"

Back To Top