Sejumlah warga Sooko Kab. Ponorogo merasa kecewa atas sikap wakil rakyat, sebab saat mengadu soal kecelakaan, warga hanya di beri teori semata. Bahkan tidak ada tindak lanjut sampai saat ini.
source |
Kekecewaan ini disampaikan perwakilan forum warga Sooko, saat mendatangi rumah Fajar Wahyu Widodo, anak pertama dari wahyuni warga Kec. Sooko Kab. Ponorogo yang menjadi korban kecelakaan yang belum bisa di operasi karena terkendala biaya.
Melihat kondisi keluarga Wahyuni yang serba kurang, Forum Masyarakat Sooko turun tangan dan mendatangi DPRD Kab. Ponorogo. Namun kedatangannya beberapa hari yang lalu tidak membuahkan hasil, hanya di beri teori.
Sehingga forum masyarakat Sooko merasa kecewa atas sikap para wakil rakyatnya di DPRD. Mereka berharap pemerintah agar membantu biaya operasi terhadap Fajar Wahyu Widodo, yang merupakan anak yatim dan memiliki dua adik yang masih berumur 3 tahun.
Pujiana, salah satu warga mengatakan, saat ini pihak rumah sakit belum melakukan operasi karena yang bersangkutan terkendala masalah biaya dan tidak memiliki kartu BPJS.
Pihak Rumah Sakit tidak mau berkomentar sedikitpun saat ditanya kondisi Fajar.
Labels:
Info
Thanks for reading Meski Sudah Lapor DPRD Korban Kecelakaan Asal Sooko Belum Juga Di Operasi. Please share...!